5+ Jenis Besi Bangunan yang Populer di Dunia Konstruksi

Dalam dunia konstruksi, tidak ada bagian atau komponen yang tidak memiliki manfaat. Seluruh bagian yang terdapat di dalamnya semua saling berkaitan satu dengan yang lainnya. Serta memiliki peran untuk membuat bangunan menjadi lebih kokoh dan berdiri dengan sempurna. Sama halnya dengan jenis besi untuk bangunan.

Besi merupakan salah satu elemen yang cukup sering digunakan dalam sebuah bangunan. Mulai dari kepraktisannya, tingkat keamanannya, hingga daya tahannya yang sangat awet untuk waktu yang lama. Hal ini lah yang membuat besi menjadi salah satu elemen ideal untuk digunakan dalam dunia konstruksi.

Terdapat banyak jenis besi bangunan yang sering dimanfaatkan dalam dunia konstruksi. Tapi tentunya Anda perlu mengenal jenis besi bangunan tersebut beserta dengan fungsinya. Hal ini bertujuan agar Anda tidak salah dalam memilih besi yang akan digunakan untuk pembangunan rumah.

Macam-macam jenis besi bangunan, Sumber: indosteger.co.id
Macam-macam jenis besi bangunan, Sumber: indosteger.co.id

Jenis Besi Bangunan yang Sering Digunakan

Dalam memilih besi untuk sebuah bangunan, tentunya Anda harus mengetahui jenis besi dan juga fungsi dari besi tersebut. Berikut ini adalah macam-macam besi bangunan yang sering digunakan dalam konstruksi bangunan, antara lain:

1. Besi Beton

Siapa yang tidak kenal dengan jenis besi yang satu ini? Besi beton merupakan jenis besi untuk bangunan rumah yang cukup sering digunakan. Jenis besi yang satu ini terkenal sangat kokoh dan mampu bertahan lama. Oleh sebab itu, tidak jarang jika hampir setiap bangunan menggunakan besi beton pada konstruksinya.

Besi beton ini merupakan jenis besi untuk pondasi rumah, agar rumah yang dibangun kuat dan tidak mudah roboh. Secara umum, besi beton terdiri dari dua model yaitu, jenis besi polos dan jenis besi ulir.

Jenis besi beton, Sumber: solusikonstruksi.com
Jenis besi beton, Sumber: solusikonstruksi.com

2. Besi Hollow

Besi hollow merupakan jenis besi yang memiliki bentuk kotak dengan rongga di tengahnya. Atau dengan kata lain bagian tengah dari besi hollow ini kosong. Besi hollow tergolong ke dalam besi ringan yang mempunyai fungsi dalam pembuatan sebuah hunian.

Biasanya besi hollow ini dimanfaatkan untuk membuat kanopi, membuat pagar, railing tangga, dan yang lainnya. Besi hollow ini juga anti rayap dan tahan terhadap api, lho. Jadi tidak heran jika besi hollow menjadi material yang banyak dicari dan digunakan.

Jenis besi hollow, Sumber: kpssteel.com
Jenis besi hollow, Sumber: kpssteel.com

3. Pipa Besi

Jenis besi yang satu ini pasti sudah tidak asing lagi, kan? Pipa besi juga sering kita jumpai dalam konstruksi bangunan. Meskipun bentuknya menyerupai pipa, namun pipa besi ini terbuat dari material baja yang kuat.

Pipa besi ini identik dengan bentuknya yang bulat memanjang dengan warna hitam yang menjadi ciri khasnya. Pipa besi banyak menjadi pilihan karena lebih tahan lama dan lebih tahan terhadap karat. Jadi tidak heran jika pipa besi bisa bertahan hingga bertahun-tahun meskipun digunakan di luar ruangan.

Biasanya pipa besi dimanfaatkan untuk menyalurkan bahan-bahan yang mudah terbakar. Namun meskipun begitu, pipa besi ini juga bisa difungsikan sebagai penyangga rumah, rangka plafon, pagar rumah, hingga tiang lampu.

Pipa besi untuk konstruksi, Sumber: kpssteel.com
Pipa besi untuk konstruksi, Sumber: kpssteel.com

4. Besi Siku

Jenis besi bangunan yang selanjutnya adalah besi siku. Jenis besi yang satu ini dibuat dari besi plat yang diberi lapisan anti karat. Sesuai dengan namanya, jenis besi bangunan ini memiliki bentuk siku-siku dengan sudut kemiringan 90 derajat. 

Meskipun tergolong dalam jenis besi ringan, namun besi siku ini memiliki ketahanan yang cukup kuat. Besi siku ini biasanya ditemukan di konstruksi besi pada tangga, rak besi, rangka pintu, hingga struktur tangki menara air. 

Jenis besi siku, Sumber: rumarumi.com
Jenis besi siku, Sumber: rumarumi.com

5. Besi Wiremesh

Apabila Anda sering berkutat dengan konstruksi bangunan, mungkin jenis besi yang satu ini sudah tidak asing lagi bagi Anda. Besi wiremesh atau sering disebut dengan besi anyaman, merupakan jenis besi yang dibuat dari jenis kawat bangunan yang kuat. 

Besi wiremesh ini dibuat dengan cara dianyam sehingga membentuk lembaran-lembaran yang berbentuk kotak. Wiremesh merupakan salah satu komponen dalam dunia konstruksi yang mempunyai fungsi vital.

Besi wiremesh ini sering digunakan sebagai penguat dak beton dalam pembangunan sebuah rumah atau penguat pengecoran jalan. Tergolong sebagai jenis besi yang cenderung ringan, membuat besi wiremesh ini cocok digunakan sebagai penguat dak beton.

Besi wiremesh atau besi anyaman, Sumber: pengadaan.web.id
Besi wiremesh atau besi anyaman, Sumber: pengadaan.web.id

6. Besi H-beam

Besi H-beam merupakan jenis besi yang proses produksinya menggunakan canai panas. Sesuai dengan namanya, besi H-beam ini memiliki bentuk yang menyerupai huruf H.

Jenis besi bangunan yang satu ini terkenal sangat kokoh dan kuat. Sehingga banyak dimanfaatkan untuk konstruksi pembangunan gedung tinggi dan pembuatan jembatan. 

Jenis besi h-beam, Sumber: surabaya.bajabesi.co.id
Jenis besi h-beam, Sumber: surabaya.bajabesi.co.id

7. Besi Wide Flange

Besi wide flange atau WF merupakan lempengan baja yang memiliki kekuatan tinggi dan cocok digunakan untuk menahan beban berat. Jenis besi yang satu ini dibuat menggunakan pengelasan dan filter. Besi wide flange memiliki dua buah sayap yang dihubungkan dengan satu jaringan konektor di tengah.

Sekilas, besi wide flange memiliki bentuk yang hampir sama dengan besi H-beam. Namun ternyata keduanya memiliki bentuk yang berbeda. Besi wide flange memiliki sayap yang lebih lebar dari besi H-beam. Besi WF biasanya difungsikan sebagai penyangga sebuah bangunan agar tidak mengalami dislokasi.

Besi wide flange atau WF, Sumber: wira.co.id
Besi wide flange atau WF, Sumber: wira.co.id

8. Plat Besi

Jenis besi bangunan selanjutnya adalah plat besi. Plat besi merupakan jenis besi bangunann yang berbentuk lembaran dan memiliki permukaan yang rata. Dikenal memiliki ketahanan dan kekuatan yang sangat tinggi, membuat plat besi ini sering digunakan dalam konstruksi bangunan.

Plat besi untuk bangunan, Sumber: surabaya.bajabesi.co.id
Plat besi untuk bangunan, Sumber: surabaya.bajabesi.co.id

Itulah beberapa jenis besi bangunan yang sering digunakan dalam dunia konstruksi versi Yogya Creative. Jenis besi bangunan tersebut pastinya memiliki fungsinya masing-masing dalam konstruksi bangunan.

Leave a Comment

Kerja sama

Partner teknologi

Perkembangan dunia interior, advertising dan las sangat pesat. Mitra kami banyak menggunakan brand berikut ini dalam melayani Anda.

Ingin Segera Mengerjakan Proyek?

Saat sudah mantap, hubungi tim ahli kami segera. Dengan senang hati kami akan membantu Anda.

Kami siap membantu Anda!